5 Champion Wild Rift Terkuat untuk Ranked, Perlu Kena Nerf!

 

Perilisan closed beta Wild Rift ternyata disambut dengan cukup meriah. Adapun dalam masa closed beta ini sudah tersedia beberapa Champion kuat yang bisa kamu coba untuk bermain ranked.

Dari sekian banyaknya Champion sudah dirilis, ternyata ada lima yang paling kuat -- bisa dikatakan kalau kamu menggunakan Champion tersebut akan mendapatkan garansi win di late game. Siapa saja mereka? Berikut lima Champion Wild Rift terkuat untuk main ranked.

5. Blitzcrank

Berbeda dengan versi PC yang kurang memberikan dampak signifikan untuk tim, justri Blitzcrank di mobile sangat kuat. Karena memiliki kontrol 'auto aim' ke lawan, kamu tidak perlu mengarahkan hook miliknya (kecuali memang ingin melakukan gerakan prediksi). Animasi yang ditampilkan juga sangat cepat, sehingga cukup sulit menghindari hook miliknya.

Champion Wild Rift yang satu ini juga memiliki daya tahan yang tidak wajar (sangat kuat). Meski kamu menggunakan tipe Champion fighter dengan daya serang tinggi seperti Tryndamere atau Camille, Blitzcrank masih sulit untuk dijatuhkan. Kemampuan bertahan di medan tempurnya ini juga berkat beran pasif miliknya yang bernama Mana Barrier.

4. Aurelion Sol

Meski Aurelion Sol di PC tidak populer, tapi di mobile ia menjadi mage yang sangat mengerikan. Dengan bantuan pasifnya yang bernama Center of the Universe, sulit bagi tipe Champion fighter untuk masuk untuk membunuhnya. Ia juga punya kemampuan stun yang menyebalkan melalui Starsurge (1) dan Voice of Light (Ultimate).

Berbicara role-nya, ia bermain di mid lane dengan kemampuan rotasi cukup baik berkat Comet of Legend (3) (membuatnya bisa terbang ke lokasi tertentu). Aurelion Sol juga cukup keras jika di mobile, sehingga ia bisa sustain lama di dalam teamfight.

3. Master Yi

Champion Wild Rift ketiga yang kuat untuk ranked adalah Master Yi. Assassin yang satu ini memang favorit pemain, baik di League PC ataupun mobile. Kemampuannya dalam menghabisi lawan tidak bisa dianggap remeh. Dengan mengandalkan attack speed dan lifesteal, Yi begitu sulit untuk dihentikan. Apalagi ia memiliki skill bernama Alpha Strike yang dapat menghindari segala jenis skill lawan.

Untuk awal-awal game, Master Yi memang tidak begitu mengerikan. Namun, ia bisa menjadi monster ketika sudah masuk ke late game. Jadi, jangan biarkan game milikmu menyentuh angka 15 menit jika lawan memiliki Master Yi.

2. Vayne

Sebagai marksman yang dikenal AD carry, tentu peran Vayne adalah menggendong tim untuk mencapai kemenangan. Namun, kemampuannya ini melebihi ekspektasi. Karena bermain dengan analog, sangat mudah mengontrol Vayne di dalam mobile.

Berbeda dengan PC yang memaksa gamer harus cekatan, justru di mobile pengguna Vayne begitu sangat dimanjakan. Belum lagi ia memiliki skill Final Hour (Ultimate) yang bisa membuatnya menghilang jika dipadukan dengan skill Trumble (1) (Vayne melakukan dash ke arah yang sudah ditentukan).

1. Jinx

Masih dalam role yang sama, Jinx juga harus mendapatkan nerf ketika sudah dirilis. Berdasarkan pengalaman penulis bermain ranked, Jinx memang terlalu kuat. Dari attack speed serta damage yang dihasilkan, bisa dibilang Jinx adalah Champion Wild Rift yang sempurna.

Bila ia dipadukan dengan support yang memiliki macro bagus, maka Jinx tak bisa lagi kamu hentikan -- meski menggunakan tipe Champion late game seperti Nasus.

Itulah lima Champion Wild Rift terkuat untuk gamer di masa closed beta. Nantikan informasi seputar game lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Serta kunjungi konten partner kami, Indozone Game untuk mendapatkan berita tech dan game lebih banyak.

Komentar